Bupati Garut, Umumkan 3.326 Guru Honorer di nyatakan lolos ASN P3K

  • Whatsapp

Garut mediagempar.com-Pucuk dicinta ulampun tiba, hari-hari yang di nantikan akhirnya tersampaikan juga, setelah hampir 3 bulan menunggu kepastian tentang kuota ASN P3K untuk para guru honorer yang ada di Kab. Garut akhirnya lega dan merasa bucat bisul, dimana Bupati Garut H. Rudy Gunawan telah mengumumkan jumlah formasi kuota P3K baik untuk guru honorer, tenaga kesehatan, pertanian dan honorer lainnya telah dinyatakan secara langsung oleh Bupati Garut melalui acara zoom bersama dinas/instansi terkait pada hari Kamis malam, tgl 29 September 2022.

Adeng Sukmana, S.Ag, MM selaku Ketua Umum DPP FAGAR Kab. Garut, mengucapkan Salam sinergi
Saya Ketua Umum, beserta jajaran Pengurus DPP FAGAR mengucapkan SELAMAT dan SUKSES kepada rekan-rekan guru yang telah masuk PG dan dinyatakan lulus ASN P3K serta tinggal menunggu pemberkasan, semoga dilancarkan dan di sehatkan semuanya sampai pada waktunya.”. Ujarnya penuh semangat.

Hal yang sama di tuturkan Tintin Bendahara DPP FAGAR, “Alhamdulilah Perjuangn demi perjuangn telah dilewati dan akhirnya menemukan ending yang membahagiakan, terimakasih buat semuanya yang telah berjuang bersama untuk bisa merubah status honorer menjadi ASN P3K. Ucapnya.

Elih selaku Pengurus DPP FAGAR yang lainnya mengatakan, “Fagar tetap di Hati, tidak akan pernah terlupakan, Alhamdulillaahh perjuangan FAGAR sudah di bayar mahal oleh Pemda Garut, masih ingat ucapan Pak Andika, kudu nganuhunkeun cenah ka Pemda sebagai kolot urang/harus mengucapkan terimakasih kepada Pemda Garut selaku pihak orang tua”. Cetusnya.

Elis Sholihah selaku Ketua DPC FAGAR Kec. Cigedug mengatakan, “Hidup FAGAR, Hidup Pemda Garut” yang diamini oleh Een Endahwati Ketua DPC FAGAR Kec. Kadungora, “Wilujeng nya, rasa kabungah secara pribadi sok sanaos abdi sanes PPPK, tapi ngiring pangreueuskeun, Wilujeng kanggo para Umar Bakri yang telah lulus PG,
Kade ulah pindah pilempangan/Ingat jangan lupa pada purwadaksi. Imbuhnya penuh harap.

Sementara Ma’mol selaku Waketum DPP FAGAR mengatakan, “Merdeka, Allahu Akbar, akhirnya apa yang telah kita perjuangkan bersama membuahkan hasil, kuota 3.326 untuk para guru honorer sudah di umumkan oleh Bupati Garut, semoga yang sudah menjadi ASN P3K nanti untuk tetap menjalin komunikasi dan mempererat tali silaturahmi bersama FAGAR.”. Paparnya penuh harap.

Di akhir pembicaraan, Adeng Sukmana selaku Ketum DPP FAGAR mengucapkan terima kasih yang setinggi- tingginya kepada Bpk. Bupati Garut H. Rudy Gunawan, Anggota DPRD Garut, Bpk. H. Dadang Sudrajat, S.Pd, Bpk. H. Alit Suherman, S.Pd, Bpk. Ketua PGRI Kab. Garut H. Mahdar Suhendar, S.Pd, M.Pd, Bpk. Nurdin Yana, SH selaku Sekda Garut, Bpk. Kepala BKD, Kadisdik Garut Bpk. Ade Manadin, M.Pd dan semua pihak yang terus menerus membantu kami dalam memperjuangkan nasib guru honorer menjadi ASN P3K menjadi kenyataan.”. Pungkasnya. (AS).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *